Pasangan Mesum Digaruk di Rumah Kos
Tim gabungan dari seluruh satuan di Kepolisian Resor Karimun, Provinsi Kepulauan Riau menggelar razia di rumah-rumah kos di Tanjung Balai Karimun pada Sabtu pekan lalu. Dalam razia itu, polisi mengamankan tiga wanita tanpa identitas dan sepasang diduga tanpa ikatan perkawinan sedang tidur di salah satu kamar kos di Puakang.
Polwan berpakaian sipil dan Satpol-PP memeriksa identitas penghuni kos Alishan |
Razia yang dibantu belasan anggota Satpol-PP itu menyasar sejumlah rumah kos di Kapling dan Puakang Tanjung Balai Karimun.
Polisi memeriksa satu persatu kamar kos dan meminta penghuninya untuk memperlihatkan identitas diri. Sebagian besar penghuni kos tidak berada di tempat karena diduga mereka telah pergi setelah mendapatkan bocoran bahwa polisi akan menggelar razia.
Sebagian besar penghuni kamar kos adalah wanita pekerja hiburan malam, pramuria dan wanita pekerja seks komersial freelance.
Kepala Bagian Operasional Polres Karimun Kompol Nur Santiko mengatakan razia tersebut digelar untuk memberantas penyakit masyarakat di rumah-rumah kos. Selain itu, razia juga digelar sebagai bagian dari operasi cipta kondisi menjelang Natal 2011 dan tahun baru 2012.
"Razia bertujuan untuk memeriksa tempat kos dari orang tanpa identitas," katanya.
Tiga wanita dan satu pasang mesum yang kepergok tidur sekamar tersebut kemudian digelandang ke Mapolres Karimun untuk didata serta diberikan pembinaan.